5 Cara Memaksimalkan Penggunaan Serum Pencerah Wajah Terbaik

39 komentar


Orang Indonesia yang mayoritas memiliki kulit berwarna coklat asik berlomba-lomba mencari serum pencerah wajah terbaik karena ingin memiliki kulit putih. Namun, adakah serum pencerah wajah terbaik tersebut?

Entah karena pengaruh tayangan komersial di layar kaca, orang Indonesia berbondong-bondong ingin memutihkan kulitnya dan mendadak amnesia apa warna kulit bawaan lahirnya. Mereka lupa bahwa sebagian besar orang Indonesia memiliki warna kulit yang tidak benar-benar putih dan tidak benar-benar hitam. Bisa dibilang warna kulit orang Indonesia kebanyakan berwarna beige dengan undertone keemasan dan coklat atau kerap disebut dengan kuning langsat seperti yang dijelaskan oleh dr. Haekal Anshari M. Biomed.

serum pencerah wajah terbaik

Seorang dokter kulit asli Amerika bernama Thomas B. Fitzpatrick mengembangkan 6 tipe reaksi kulit terhadap sinar ultraviolet yang dikembangkan pada tahun 1975. Tipe 1 & 2 biasanya dimiliki oleh ras kulit putih bermata biru, abu-abu, dan hijau. Tipe 3 & 4 dimiliki oleh orang Asia dan Timur Tengah. Tipe 5 & 6 dimiliki oleh kebanyakan orang Afrika. Mayoritas orang Indonesia memiliki tipe kulit 3 & 4 meski ada sebagian lainnya yang memiliki tipe 1, 2, 5, dan 6.

Jadi, please, berhentilah untuk terobsesi agar segera memiliki kulit putih. Jika kamu menemukan produk yang diiklankan dengan embel-embel produk pemutih wajah, sebaiknya segera kamu tinggalkan. Besar kemungkinan produk itu menggunakan bahan-bahan pemutih berbahaya seperti hidroquinon dan mercury.

Dibandingkan mencari produk pemutih wajah yang tidak jelas juntrungannya, akan lebih baik jika mencari serum pencerah wajah terbaik. Cara kerja serum pencerah wajah terbaik sangat berbeda dibandingkan dengan serum pemutih. Serum pencerah wajah bekerja dengan cara membersihkan kulit dan mengikis sel kulit mati agar wajah lebih cerah dan tidak kusam. Untuk membuat wajah lebih cerah pun prosesnya tidak instan. Butuh waktu yang tidak sebentar.

Gaya hidup untuk mendapatkan wajah lebih cerah dan sehat

serum pencerah wajah terbaik

Penggunaan serum pencerah wajah terbaik juga sebenarnya adalah cara pelengkap untuk mendapatkan wajah yang cerah dan sehat. Cara utama yang memiliki wajah sehat dan cerah yang sering dilewatkan oleh banyak orang adalah memperbaiki gaya hidup.

Jujur sih, kadang saya agak muak melihat fenomena dimana orang-orang ingin memiliki kulit sehat tapi hanya bergantung pada perawatan wajah dari luar. Penggunaan steroid, tanam benang, bahkan penggunaan kosmetik yang bahkan harganya tidak wajar. Orang banyak lupa bahwa untuk memiliki kulit wajah yang sehat yang paling utama adalah memperbaiki gaya hidup.

Lantas, gaya hidup bagaimana sih agar serum pencerah wajah terbaik yang kita gunakan bekerja secara maksimal?

1. Cukup tidur

Because sleep is underrated!

Tidur minimalis kini sudah dianggap normal di tengah masyarakat. Bahkan, bisa rutin sesedikit mungkin tidur dijadikan simbol pekerja keras. Tahukah kamu jika kamu tidak benar-benar menjaga tidurmu, maka kamu sedang memperbesar kemungkinan tubuhmu mengalami penyakit kronis di masa yang akan datang?

Banyak proses tubuh yang terjadi pada saat tidur, termasuk regenerasi kulit. Memutuskan untuk kurang tidur artinya secara sadar mengizinkan tubuh tidak mengobati dan memperbaiki diri sendiri. Jadi jangan protes jika kamu tetap memiliki kulit kusam kalau kamu masih sering begadang.

Yuk, mari normalisasikan tidur cukup. Tidur cukup sembari melengkapinya dengan menggunakan serum pencerah wajah terbaik akan menghasilkan kulit yang sehat nan glowing.

2. Pola makan sehat

You are what you eat. Apa yang masuk ke lambungmu akan mempengaruhi kesehatanmu, termasuk kesehatan kulit.

Tahukah kamu, terkadang masalah kulit dapat langsung berhenti dengan hanya sesederhana tidak mengkonsumsi makanan pemicunya? Sebagai contoh, saya yang (tampaknya) memiliki fungal acne pada wajah berupa bruntusan yang tidak hilang-hilang kini hampir tidak merasakannya dengan cara meminimalisir konsumsi karbohidrat.

Perbanyaklah makan makanan asli atau real food. Batasi mengkonsumsi makanan dengan banyak proses dan karbohidrat sederhana. Perbanyak juga konsumsi makanan kaya protein dan ikan-ikanan juga sayur dan buah-buahan.

3. Manajemen stres yang baik

Pernah tidak kamu merasa kulitmu tidak karu-karuan saat sedang stres berat?

Yap, stres yang berlebihan akan membuat kulit lebih sensitif dan memicu munculnya jerawat dan masalah kulit lainnya seperti yang dilansir dari Mayoclinic. Jadi, beri jeda sesaat di tiap kesibukan kamu. Kelola stres dengan baik dengan cara mengelola emosi, mengatur prioritas dan beribadah dengan khusyuk. Kamu bakal kaget melihat perbedaan kulit wajah kamu yang lebih baik saat stres terkelola dengan baik, apalagi jika dilengkapi dengan penggunaan serum pencerah wajah terbaik.

4. Rajin olahraga

Dengan rajin berolahraga, kamu juga memaksimalkan penggunaan serum pencerah wajah terbaik.

Salah satu kunci memiliki kulit sehat adalah kadar oksigen dan nutrisinya yang cukup. Dengan rutin berolahraga, artinya kamu rutin meningkatkan aliran darah ke permukaan kulit sehingga kulit pun ternutrisi dengan baik.

5. Tidak merokok

Ingin memiliki kulit cerah tapi masih rajin merokok kayak knalpot motor? Lupakan deh!

Merokok malah membuat kulit lebih cepat keriput karena merokok malah mempersempit aliran darah ke arah permukaan kulit sehingga kulit pun akan semakin pucat. Kadar oksigen dan nutrisi pada kulit juga akan semakin berkurang sehingga membahayakan kesehatan kulit.

Jadi, jangan ngadi-ngadi deh ingin memiliki kulit lebih cerah secara natural jika masih merokok.

Lengkapi dengan menggunakan Serum Pencerah Wajah Terbaik Pond’s Triple Glow


serum pencerah wajah terbaik

Memiliki gaya hidupnya sudah, sekarang saatnya memaksimalkan perawatan wajah dengan menggunakan serum pencerah wajah terbaik. Apakah serum pencerah wajah terbaik harus yang paling mahal? Tentu tidak, Ferguso! Jika memiliki pola hidup sehat, kamu bisa memakan serum pencerah wajah terbaik dengan harga cukup terjangkau seperti Pond’s Triple Glow serum yang merupakan salah satu serum pencerah wajah terbaik yang dimiliki oleh Pond’s Indonesia.

Triple Glow Serum dapat dibeli di supermarket baik secara daring dan luring seharga 18 ribuan saja untuk ukuran sampel 7,5 g. Meski memiliki harga yang cukup ekonomis, serum pencerah wajah terbaik ini diracik secara serius, lho! Pond’s Triple Glow memiliki konsentrasi serum yang menggabungkan 3 kekuatan terbaik, bahkan disinyalir dapat bekerja 60 kali lebih efektif dari vitamin C berdasarkan tes in-vitro melanin inhibition in epidermis.

serum pencerah wajah terbaik
Nah Pond’s sendiri membranding produk ini dapat memancarkan Triple Action Glow wajah berupa:
  • Mencerahkan dengan Gluta-Boost-C yangmengandung glutathione, antioksidan yang dikenal mampu mencerahkan kulit. Formula unik Gluta-Boost-C efektif menyamarkan flek hitam, untuk wajah tampak cerah dan warna kulit merata.
  • Melembutkan dengan Vitamin B3+ yang dapat melembutkan pori agar wajah tampak mulus
  • Melembabkan dengan Hyaluronic acid yang menyerap mendalam ke setiap lapisan epidermis kulit agar wajah tampak lembab berkilau.
Meski Pond’s memiliki gembar-gembor yang fantastis, akan sia-sia apabila kulit tidak cocok. Mari kita buktikan klaimnya. Beruntung Pond’s Triple Glow serum tersedia dalam kemasan sachet sehingga kita bisa mencobanya terlebih dahulu dan menentukan apakah kulit kita cocok atau malah reaktif. Selain itu, kemasan serum sachet ini juga enak dibawa untuk travelling.

Setelah hampir seminggu mencoba, menggunakan Pond’s Triple Glow ini memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi saya. Teksturnya creamy, namun 2 tetes serum ini cukup cepat meresap di wajah saya. Saya yang memiliki tipe wajah berminyak pun tidak merasakan minyak berlebih saat menggunakan serum pencerah ini. Kabar baiknya, wajah saya yang (dulu) mudah bruntusan ini tidak bruntusan sama sekali!

Kayaknya saya cocok nih, nah saatnya beli ukuran botol 30 ml yang harganya pun juga sama-sama terjangkau, hanya 75 ribu-an!

Gunakan Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum Mask agar lebih maksimal

serum pencerah wajah terbaik

Kalau kamu merasa wajah kamu kusam maksimal, kamu bisa berikthiar lebih dengan cara melengkapi perawatan wajah dengan menggunakan masker serum dari Pond’s Indonesia ini. Kabarnya, masker kertas ini mengandung kandungan Niacinamide100x lebih banyak ketimbang Pond’s sheet mask lainnya sehingga diharapkan dapat mencerahkan, menghaluskan, dan sekaligus melembabkan kulit hanya dengan satu kali pakai!

Harganya tidak mahal kok, hanya sekitar 19 ribuan satu buah di Indomaret.

Saya jamin, kamu semua pasti tidak asing mendengar produk dari Pond's Indonesia. Betul, Pond's Indonesia bukanlah pemain baru di ranah perawatan kulit wajah di tanah air. Jadi saat mengetahui Pond's mengeluarkan produk baru dengan kandungan jempolan, alasan apa yang bikin kita tidak untuk mencobanya?




39 komentar

  1. Wah aku tertampar sekali nih soalnya kurang tidur dan stres kadang ga terkelola. Pola makan sih alhamdulillah sehat ya. Mau coba benerin gaya hidupku deh. Sambil pakai pencerah wajah dari Pond's ini

    BalasHapus
  2. Hahaha mendadak amnesia sama warna kulit asli. Aku sepakat sih ngga bisa memutihkan hanya bisa mencerahkan, itupun butuh proses nggak instan. Makanya aku seneng Pond's ngeluarin serum terbaiknya. Jadi makin cerah & ttp sehat deh wajah :)

    BalasHapus
  3. yeaaay aku juga udah cobain pond’s ini. wangi banget serumnya dan gak bikin lengket di muka. yang pasti bikin lembap sih. mari kita glowing bareng kak haha

    BalasHapus
  4. Aku juga udah cobaaa, enak deh serumnya aku suka, tapi wanginya agak kuat buat aku karena biasanya pakai skincare yang gak berbauuu

    BalasHapus
  5. Tidur yang cukup itu memang penting sih ya. Rasanya tu meskipun kita rajin merawat wajah kalau kebutuhan tidur kurang, tetap saja kayak nggak sehat kulitnya.

    Iya kan ya kak?

    BalasHapus
  6. Yeps.. setuju, kak. Untuk produk perawatan wajah bagi aku yang paling penting menyegarkan dan bisa membantu wajah terlihat lebih cerah, biar gak kusam! :)

    BalasHapus
  7. Selama pandemi jam tidurku kacau huhuhu..kulit jadi kusam dan komedoan Bisa nih dicoba agar cerah, lembut dan lembap. Harganya aman di kantong pula, apalagi POND'S tepercaya dengan kualitasnya

    BalasHapus
  8. Serumnya POND'S ini kemasannya mungil tapi manfaatnya segudang yaa. Jadi penasaran pengen nyoba juga 😀

    BalasHapus
  9. Wahhh aku belum pakai, ini serum baru ya? secara aku pengguna Ponds dari remaja sampai sekarang. Pasti happy banget kalau dapet produk baru ini

    BalasHapus
  10. Segerr banget kalo pakai produk Pond's ini
    banyak keuntungannya ya
    skincare terbaik ini mah
    (nurul bukanbocahbiasa.com)

    BalasHapus
  11. gaya hidup sehat adalah koentji for everything yaa, termasuk kulit sehat, cerah dan cantik juga nih. Plus plus nya pake skincare yang tepat

    BalasHapus
  12. saya setuju banget nih dengan tips yang dishare di atas. apalagi tuk poin no 3. ketika stress terkelola dengan baik, hasilnya akan terlihat langsung di wajah kita. dan tuk poin lainnya emang saling melengkapi. termasuk penggunaan serum wajah.

    BalasHapus
  13. baca-baca review dari teman-teman tentang serum dari ponds ini bikin saya tertarik ingin mencoba juga

    BalasHapus
  14. ah tidur cukup!!! aku sendiri tidurnya kurang dari 6 jam. ah gimana dong belum ikutan pola hidup sehat...

    BalasHapus
  15. Iya sih kak, kudu berimbang ya buat merawat kulit ini agar senantiasa sehat dan paripurna glowingnya


    BalasHapus
  16. Di wajah saya cocok, otw kemasan botol, klu kata doi muka saya jadi makin cerah , rekomen pokoknya

    BalasHapus
  17. Kualitas tidur ini memang menentukan banget keseharian kita. Sayapun begitu Mbak. Klo kurang tidur bawaannya pusing di tempat kerja, walhasil memang harus memperbaiki pola tidur. Soal serum Pond's ini suka banget, karena buat kulitku lembab banget.

    BalasHapus
  18. Kemasannnya ituloh yang bikin gemes. Udah gitu mudah dibawa dan masuk ke tas buat otewe. Wajah glowing tanpa ribet pokoknya.

    BalasHapus
  19. stress dan cukup tidur itu jadi masalah saya banget dan susah untuk bisa lepas.

    BalasHapus
  20. Aku tim yang tidur kalau sudah menjelang subuh. Hahaha...
    Kadang buat nulis, kadang buat monton podcast. Kadang baca novel juga di aplikasi.

    BalasHapus
  21. makasih info produknya ya. emank sebagus itu produk Ponds, aku juga pakai dari dulu. suka banget tulisan ini bahas lengkap Produk Ponds Triple Glow Serum

    BalasHapus
  22. Pendahuluannya keren...meski ada muatan iklan, tapi nambah wawasan juga

    BalasHapus
  23. Pertama kali kenal Ponds tuh pas SMA, pakai facial washnya. Bersyukur kemarin ketemu jg sama serum masknya inii hihi sempet pakai juga dan wowww sekali pakai aku ngerasain banget perbedaannya, apaalagi aman buat ibu hamil dan busui yah, pastinya jadi aman juga untuk kulit kita

    BalasHapus
  24. memang ya kalau merawat diri itu nggak cukup dari luar tapi juga dari dalam kayak banyak minum air putih dan makan makanan yang sehat. untuk produk ponds ini kayaknya lagi booming banget ya tapi aku cari-cari di minimarket kok nggak ada ya serumnya?

    BalasHapus
  25. Selain serum yang berkualitas, juga harus didukung dengan pola makan dan maintaining stress yang baik supaya hasil skincarenya juga optimal, ya.

    BalasHapus
  26. Wah harganya terjangkau ya kak, hanya sekitar 19 ribuan saja, sayangnya udah nyari di Indomaret daerahku belum ada nih kak, semoga secepatnya ada

    BalasHapus
  27. Aku juga lagi pakai ponds ini, suka sama wanginya yang healing banget.

    BalasHapus
  28. Faktor lain selain serum yang tepat juga sangat berpengaruh ya.

    BalasHapus
  29. Selain menggunakan Pond's Triple Glow Serum dan Mask ini, juga perlu menjaga kualitas tidur ya mbak

    BalasHapus
  30. Sekarang pond's ada serum masknya ya. keren hasilnya mba

    BalasHapus
  31. Setuju banget, Mbak. Pola hidup yang lebih baik itu berpengaruh pada kesehatan kulit. Saya merasakan ini.

    BalasHapus
  32. Artikelnya bermanfaat sekali ka.. memang seiring bertambahnya usia kita harus bisa mengelola supaya seimbang

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul mba, pola hidup yang baik memang bisa membenahi banyak hal di tubuh kita secara magis hehe

      Hapus
  33. Serum dari ponds ini bantu banget ya, meski tetep aja akhirnya basicnya balik ke gaya hidup sehat kan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyess! Pertama benahi gaya hidup kemudian maksimalkan dengan skincare. Semangat!

      Hapus
  34. Wahh saya mau mencoba banget kak, soalnya saya pemakai produk Pond's sedari dulu.
    Kualitasnya nggak kaleng-kaleng, harganya pun selalu ramah di kantong.

    BalasHapus
    Balasan
    1. wow Pond's costumer nongol. Mantap! Aku sejujurnya baru pertama kali coba ni. Puas

      Hapus
  35. PR banget nih gaya hidup sehat belum bisa kuterapkan dengan baik. Tidur aku lumayan cukup, tapi pola makanku sedikit breantakan, olahraga jarang. Semoga bisa memanajemennya nih biar bisa menikmati hidup sehat dan cantik untuk kulit

    BalasHapus
  36. Serum ini sekarang emang sedang hits banget yaa di jagad skin care tanah air, akupun sampai kadang bingung mana yang bagus dan cocok. Sampai Pond's ngeluarin serum juga ya udah yakin banget bakalan ngga kecewa karena secocok itu produk Pond's sama kulit Indonesia.

    BalasHapus